Translate

Sabtu, 29 Desember 2012

CARA PANGGIL ORANG BAHASA JEPANG ( YOBIKAKE )

CARA PANGGIL ORANG BAHASA JEPANG ( YOBIKAKE ) ya ungkin dari kalian sudah tahu, jadi mau ulas ulang sedikit aja.. Semoga bermanfaat ^ ^

"cara panggil orang" atau dalam bahasa Jepangnya yobikake, ini karena berhubungan erat dengan kebudayaan Jepang atau sopan santun di Jepang.
Cara panggil orang akan menentukan kesopanan kita dalam berbahasa Jepang. Jangan sampai karena kita salah memanggil, kita dicap sebagai orang yang tidak punya sopan santun atau kurang ajar.....weleeeehhh...

1. SAN
"SAN" itu diletakkan di belakang nama orang untuk memanggil nama orang tersebut. Ini adalah cara panggil untuk seseorang pada umumnya.
"SAN" ini bisa berarti PAK, BU, MAS, MBAK dan lain-lain. Laki-laki atau perempuan, tua atau muda untuk memanggil nama orang dengan sopan, kita mesti ditambah dengan san ini. Terutama jika kita belum akrab dengan orangnya. Yang harus diingat adalah, nama sendiri tidak boleh dikasih san. Ini hanya digunakan untuk menyebut nama orang lain saja.
Contoh panggilan menggunakan san : Rizky-san, Sri-san, Jajang-san dan lain-lain.

2. KUN
kun umumnya dipakai untuk memanggil anak remaja laki-laki atau bawahan atau yunior kita.
Meskipun kadang-kadang ada juga atasan/guru yang memanggil bawahan/murid perempuannya dengan menambahkan kata kun di belakangnya.
Yang perlu diingat, ini hanya untuk memanggil orang yang sebaya atau lebih muda dari kita dan sudah akrab.
Kita tidak boleh pakai kun untuk memanggil senior atau atasan kita.
Contoh panggilan menggunakan kun adalah : Rizky-kun, Aya-kun dan lain-lain.

3. CHAN
Ini untuk panggilan sayang. Seringnya dipakai untuk memanggil anak kecil, tapi bisa juga untuk memanggil cewek atau cowok yang sudah akrab dengan kita..... Contoh panggilan menggunakan chan adalah......yuu Chan, mary chan dan lain-lain.

4. SENSEI
Untuk memanggil guru kita, kita harus menambahkan sensei di belakang nama beliau. Atau tanpa sebut namanya, kita panggil sensei saja, itu sudah berarti PAK GURU atau BU GURU.
DIINGAT....sensei sebenarnya gak cuma untuk panggilan guru saja, orang-orang yang mempunyai keahlian khusus juga dipanggil sensei.
Misalnya untuk memanggil DOKTER, kita panggil beliau dengan sensei.

5. SENPAI
Ini untuk memanggil SENIOR kita. Kita boleh menyebut nama terus menambahkan kata sempai atau cukup dengan senpai saja.
contoh : aocchi senpai

6. RIIDA ( dari kata kamus bahasa Inggris LEADER / pemimpin group )
Ini untuk memanggil seseoarang sesuai jabatannya, biasa dipergunakan didalam perusahaan/pabrik.
Misalnya : doni Riida

7. KAKARICHOU ( kira-kira sama dengan Assisten Manager / Manager )
Ini untuk memanggil seseoarang sesuai jabatannya, biasa dipergunakan didalam perusahaan/pabrik.
Misalnya : joni Kakarichou

8. KACHOU ( Factory manager / Senior manager )
Ini untuk memanggil seseoarang sesuai jabatannya, biasa dipergunakan didalam perusahaan/pabrik.
Misalnya : Rian Kachou

9. BUCHOU ( General manager / Factory Manager / Direktur )
Ini untuk memanggil seseoarang sesuai jabatabnya, biasa dipergunakan didalam perusahaan/pabrik.
Misalnya : Ryu Buchou

10. SHACHOU ( Presiden Direktur/Pimpinan Perusahaan )
Ini untuk memanggil seseoarang sesuai jabatabnya, biasa dipergunakan didalam perusahaan/pabrik.
Misalnya : Nuke Sachou

==>Copas materi Nukabe Nanang

Tidak ada komentar: